Home / Berita Satuan / Koramil 11/Jati Nyalurkan Bantuan Air Bersih

Koramil 11/Jati Nyalurkan Bantuan Air Bersih

Bantuan 
Air Bersih
Blora 21 Agustus 2015 Kodim
0721/Blora melaksanakan serbuan territorial dengan bentuk menyalurkan bantuan
air bersih kepada warga masyarakat yang sementara ini mengalami kekurangan air
bersih. Upaya ini adalah untuk membantu pemerintah daerah Kabupaten Blora dalam
mensejahterakan masyarakat.
Komandan Kodim
0721/Blora Letkol Inf Ariful Mutaqin mengatakan bahwa TNI sangat peduli
terhadap warga masyarakat yang membutuhkan bantuan. Di wilayah para Danramil jajaran
Kodim 0721/Blora sebagai ujung tombak yang berkomonikasi langsung dengan warga
masyarakat harus bisa membantu warga yang benar-benar membutuhkan.
Salah satu cara
yang dilakukan adalah dengan melakukan droping air di sejumlah desa yang
membutuhkan. “Seperti di Kecamatan Jati, banyak warga yang kekurangan air
bersih,” jelasnya
Menurutnya
bantuan air yang diberikan memang tidak banyak, namun akan terus dilakukan
selama musim kemarau saat ini. “Bantuan air bersih darurat kekeringan ini
sebagai bentuk kepedulian TNI untuk membantu dan mensejahterakan masyarakat,
dan akan dilakukan berkesinambungan,” jelasnya.
Sementara itu
Danramil Jati Kapten Chb M Rifaii menambahkan bahwa memang di wilayahnya
termasuk banyak desa yang mengalami kekeringan.
Saat ini banyak
warga yang mengambil air di sejumlah sumber yang ada tetapi lokasinya jauh dari
perkampungan atau rumah-rumah warga. Sementara air sumur yang ada sudah banyak
yang habis. “Kali ini yang kami droping baru Desa Doplang, namun nanti akan
kedesa lainnya,” ujarnya. (Pendim 0721/Blora)

Baca Juga

Tanamkan Disiplin Babinsa Latih PBB Siswa-Siswi SMK N 1 Jepon

BLORA – Babinsa Koramil 02/Jepon Kodim 0721/Blora Serda Samud melatih Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada …