Home / Berita Satuan / Kodim 0721/Blora Gelar Tasyakuran

Kodim 0721/Blora Gelar Tasyakuran

Gelar 
Tasyakuran
Komandan
Kodim 0721/Blora Letkol Inf Ariful Mutaqin diwakili Danramil 07/Sambong Kapten
Inf Heri Waluyo bersama beberapa anggota melaksanakan tasyakuran di lapangan
Kridosono, mohon kepada Tuhan Yang Maha Kuasa untuk diberi kemudahan, kelancaran
dan keselamatan dalam kegiatan TMMD Reguler ke-95 di awal sampai akhir.
Terkait
tasyakuran yang dilakukan di lapangan kridosono, di agendakan serangkaian kegiatan
TMMD Reguler ke-95 selain kegiatan panen raya di Kec. Kedungtuban Blora, upacara
pembukaan TMMD akan dilaksanakan di lapangan Kridosono yang akan di buka oleh
KASAD Jendral TNI Mulyono.
Menurut
Dandim melalui Danramil 07/Sambong, kehadiran KASAD di Blora merupakan suatu
kebanggaan dan kehormatan tersendiri, usut demi usut Blora baru kali ini di
kunjungi petinggi TNI (KASAD). Untuk itu perlu kesiapan yang matang dan
kerjasama antara Kodim 0721/Blora dengan instansi terkait, demi nama baik
Blora.
Berharap
di awal sampai akhir kegiatan nantinya, tidak ada hal-hal yang tidak kita
inginkan, berhasil dengan sukses,sukses segala-galanya. Jelas Danramil Kapten
Inf Heri Waluyo. (Pendim 0721/Blora)

Baca Juga

Babinsa Koramil 02/Jepon Dampingi Posyandu Integrasi Layanan Primer

BLORA – Babinsa Desa Sumurboto, Koramil 02/Jepon jajaran Kodim 0721/Blora, Kopda Ali Irvan mendampingi petugas …