Home / Berita Satuan / Bupati Bersama Dandim Dan Dintanbunakikan Blora Turun Sawah

Bupati Bersama Dandim Dan Dintanbunakikan Blora Turun Sawah

Turun Sawah
Bersama Bupati
BLORA,–  Bupati Blora Djoko
Nugroho bersama Dandim 0721/Blora Letkol Inf Susilo diwakili Kasdim Mayor Kav
Burhanuddin dan Dinas Pertanian Perkebunan Peternakan dan Perikanan
(Dintanbunakikan) Blora berinergi melakukan tanam padi bersama seluas 3
Hektare. Kegiatan ini dalam acara gerakan tanam padi sistim jajar legowo dengan
alat tanam Transplater di areal persawahan Kelurahan Tambakromo, Kecamatan  Cepu Blora, Senin (28/11/2016)
Gerakan
menanam padi sistim jajar legowo dengan alat tanam Transplater yang bekerjsama
dengan Pemkab Blora, Dinas Pertanian Dan TNI Kodim Blora ini  dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional
menuju masyarakat Blora lebih makmur dan sejahtera. Kata Kasdim Blora Mayor Kav
Burhanuddin, ST mewakili Dandim Blora saat dilokasi.
Penanaman
padi bersama ini diikuti oleh Djoko Nugroho, Kepala Dinas Pertanian Perkebunan
Peternakan dan Perikanan (Dintanbunakikan) Blora Reni Miharti, Dandim 0721/Blora
diwakili Kasdim Blora Mayor Kav Burhanuddin, ST, Camat Cepu, Danramil Cepu,
Kapolsek Cepu, Kalur Tambakromo, serta tamu undangan yang hadir.
Bupati
Blora Djoko Nugroho menyambut gembira dan mengucapkan terimaksih atas terselenggaranya
kegiatan ini. Ia menuturkan banyak hal, selain bagaimana cara menggunakan alat
tanam Transplater yang benar dan merawatnya agar alat tersebut bisa tahan lama.
Ungkapnya.
Menurut
Bupati alat tanam Transplater tersebut bisa diandalkan, kerja cepat dan biaya
operasi berkurang sehingga sangat menguntungkan para petani. Jelasnya Bupati
Blora. (Pendim 0721/Blora)

Baca Juga

Jaga Balita Tetap Sehat, Babinsa Koramil Kedungtuban Dampingi Posyandu

BLORA – Guna menjaga Balita di wilayah binaannya tetap sehat, Babinsa Koramil 08/Kedungtuban Sertu Suharyanto …