Home / Berita Satuan / Babinsa Koramil Tunjungan Bantu Petani Panen Padi

Babinsa Koramil Tunjungan Bantu Petani Panen Padi

Babinsa
Panen Padi
BLORA,- Kodim 0721/Blora terus
menggiatkan upaya khusus (Upsus) dalam meningkatkan swasembada pangan dan
memaksimalkan serapan gabah (Sergap) petani di wilayah setempat.
.
Sebagaimana
yang dilakukan Babinsa Koramil 04/Tunjungan Serka Dwi Margono bersama Sapingi salah
satu poktan Margo mulyo, melaksanakan panen padi dilahan seluas 1,7 Hektare Desa
Sitirejo Kecamatan Tunjungan Kabupaten Blora. Senin (20/02/2017)
Danramil
Tunjungan Kapten Czi Sundiro menghimbau kepada para petani, dalam rangka meningkatkan
swasembada pangan, para petani diminta koordiansi dengan Babinsa dan PPL selaku
pendamping serta penyuluh dilapangan.
Disampaikan,
‎swasembada pangan
merupakan program pemerintahan Presiden Jokowi. Menurutnya, program ini harus
didukung oleh semua elemen, termasuk di dalamnya adalah TNI. Ujar Danramil .
Dikesempatan
itu Sapingi Poktan Margo mulyo Desa Sitirejo Kecamatan Tunjungan Kabupaten
Blora merasa sangat senang adanya babinsa membantu para petani dari ngolah
lahan sampai panen.
Dia
berharap hal ini bisa terus dilakukan oleh Babinsa, adanya pendampingan dari
para Babinsa hasil panen kali ini cukup bagus, sehingga kesejahteraan para
petani dapat meningkatkan”, ujarnya (Pendim 0721/Blora)

Baca Juga

Babinsa Koramil 11/Jati Bantu Panen Padi, Wujudkan Ketahanan Pangan

BLORA – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan, Babinsa Koramil 11/Jati Kodim 0721/Blora melaksanakan pendampingan panen …