Home / Berita Satuan / Kasdim Blora Hadiri Pembukaan Grand Launching Samsat Desa

Kasdim Blora Hadiri Pembukaan Grand Launching Samsat Desa

BLORA,- Kasdim 0721/Blora Mayor Kav Hyasintus Waleng, P, ST mewakili Dandim 0721/Blora Letkol Inf Susilo, S. Sos hadiri acara pembukaan Grand Launching Samsat Desa, acara berlangsung di halaman Samsat Blora, Rabu (31/05/2017)

Acara yang di buka langsung oleh Bupati Blora Djoko Nugroho tersebut dihadiri Kapolres Blora AKBP Surisman, Kasdim 0721/Blora Mayor Kav Hyasintus Waleng, P, ST, Ka UPTD Samsat Blora Untung Sirinanto, Kasad Lantas Polres Blora AKP Febriani, Kapolsek se jajaran Polres Blora, Camat se Kab. Blora, Tokoh Masyarakat serta tamu undangan yang hadir.

Di adakan kegiatan launching Samsat Desa ini guna mengenalkan masyarakat lebih dekat sehingga masyarakat sadar bayar pajak. Kata Ka UPTD Samsat Untung Sirinanto

“Disampaikan bahwa di Blora penunggak pajak masih ada kurang lebih 11 ribu, di antaranya sepeda motor 7 ribu dan sisanya roda empat.” Jelasnya

Pada kesempatan itu, Bupati Blora Djoko Nugroho dalam sambutannya mengatakan, sangat mengapresiasi dalam acara yang diselenggarakan samsat.

Samsat salah satu instrument Aset Pajak dan sangat besar sebagai penyumbang pendapatan Pemerintah Daerah Kabupaten Blora.

Bupati berharap masyarakat bisa memenuhi kewajibannya untuk membayar pajak, pajak merukanan aset Daerah. Jelas Bupati Blora Djoko Nugroho. (Pendim 0721/Blora)

Baca Juga

Secara Estafet Satgas TMMD Bersama Warga Pindahkan Campuran Cor Untuk Pengecoran Jembatan

BLORA – Satgas TMMD Reguler ke-122 Kodim 0721/Blora melaksanakan pemindahan material pengecoran untuk pondasi jembatan …