
BLORA – Dalam upaya menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Babinsa Koramil 05/Cepu Kodim 0721/Blora, Pelda M. Intan, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Kelurahan Balun, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jumat (12/9/2025).
Pelda M. Intan menegaskan pentingnya sinergi antara Babinsa dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan serta mewujudkan ketertiban sosial.
“Semua ini bisa terwujud dengan kebersamaan serta komunikasi yang baik. Dengan begitu, tugas kami di lapangan akan terasa lebih ringan, dan masyarakat pun akan merasa lebih nyaman,” ungkapnya.
Selain mempererat silaturahmi, kegiatan Komsos juga menjadi sarana untuk menyerap informasi yang berkembang di wilayah binaan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut menyampaikan imbauan kepada warga agar lebih waspada terhadap potensi kebakaran selama musim kemarau.
Komunikasi sosial yang dijalankan ini merupakan bagian dari metode pembinaan teritorial (Binter) yang bertujuan memperkuat kebersamaan TNI dan rakyat.
“Komsos itu sederhana, tetapi manfaatnya sangat besar. Dengan komunikasi yang terjalin baik, koordinasi ke depan akan lebih mudah dalam mengatasi maupun mencegah berbagai permasalahan di wilayah,” tambah Pelda M. Intan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang harmonis antara aparat kewilayahan dan masyarakat sehingga tercipta lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif. (Kodim 0721)
KODIM 0721 BLORA Website Resmi KODIM 0721 Blora